KPU Kabupaten Jembrana Hadiri Rapat Koordinasi Pengawasan PDPB Bawaslu Kabupaten Jembrana
Jembrana — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jembrana menghadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) yang diselenggarakan oleh Bawaslu Kabupaten Jembrana. Kegiatan tersebut diwakili oleh anggota KPU Kabupaten Jembrana, I Putu Indrabayu, selaku Ketua Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi, serta didampingi oleh staf KPU Jembrana.
Rakor berlangsung dalam suasana koordinatif dengan pembahasan utama terkait mekanisme pengawasan PDPB Triwulan IV, perbaikan data pemilih, penanganan data bermasalah, serta sinkronisasi data antar–lembaga. Kehadiran KPU Jembrana bertujuan memastikan setiap proses pemutakhiran data pemilih berjalan sesuai regulasi, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan.
Melalui forum ini, KPU Kabupaten Jembrana dan Bawaslu Kabupaten Jembrana memperkuat sinergi dalam menjaga integritas data pemilih, sebagai bagian dari upaya bersama menjaga kualitas penyelenggaraan pemilu di tingkat daerah.