Berita Terkini

27

KPU Jembrana Ikuti Rakor Mutarlih PDPB Triwulan IV Tahun 2025 di KPU Provinsi Bali

Denpasar — KPU Kabupaten Jembrana turut serta dalam Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (Rakor Mutarlih PDPB) Triwulan IV Tahun 2025 yang digelar di Ruang Rapat Lantai 2 Kantor KPU Provinsi Bali. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh KPU Kabupaten/Kota se-Bali. KPU Jembrana diwakili oleh Anggota KPU Kabupaten Jembrana, Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, I Putu Indrabayu, yang didampingi oleh staf sekretariat KPU Kabupaten Jembrana. Rakor ini bertujuan untuk melakukan evaluasi, sinkronisasi, serta penguatan tata kelola data pemilih di seluruh wilayah Bali menjelang penyusunan laporan akhir tahun. Dalam agenda tersebut, dibahas dinamika data pemilih, penanganan data ganda, perpindahan penduduk, serta upaya kolaboratif untuk memastikan keakuratan dan keberlanjutan pemutakhiran data pemilih. KPU Kabupaten Jembrana berkomitmen untuk terus menjaga kualitas data pemilih melalui koordinasi intensif dengan KPU Provinsi Bali dan instansi terkait, sebagai bagian dari upaya mewujudkan daftar pemilih yang akurat, mutakhir, dan dapat dipertanggungjawabkan.


Selengkapnya
67

KPU Kabupaten Jembrana Selenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Jurnalistik dan Kehumasan

Negara, Kamis 27 November 2025 — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jembrana menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Jurnalistik dan Kehumasan (Hupmas) sebagai upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam pengelolaan informasi publik, penyusunan berita, serta penguatan hubungan kemitraan dengan media. Kegiatan ini diikuti oleh jajaran sekretariat dan staf terkait di lingkungan KPU Kabupaten Jembrana. Kegiatan dibuka oleh Anggota KPU Jembrana selaku Ketua Divisi Parmas dan SDM, I Dewa Putu Gede Oka, yang dalam sambutannya menegaskan bahwa peningkatan kompetensi jurnalistik adalah bagian penting dari transparansi lembaga. Ia menekankan bahwa KPU tidak hanya bertugas menyelenggarakan pemilu, tetapi juga memastikan informasi publik tersampaikan secara benar, jelas, dan mudah dipahami masyarakat. Beliau juga mengajak seluruh peserta untuk mengikuti Bimtek dengan sungguh-sungguh serta memanfaatkan kesempatan ini untuk memperkuat kemampuan teknis dalam pengelolaan informasi, dokumentasi, dan publikasi kegiatan kelembagaan. Sesi materi pertama disampaikan oleh Bapak Putu Agus Mahendra, yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jembrana. Dalam paparannya, beliau menyampaikan beberapa poin penting, antara lain: Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (UU No. 14 Tahun 2008) yang menjadi dasar hukum bagi masyarakat untuk memperoleh informasi dari badan publik. Beliau menekankan pentingnya memahami hak akses informasi serta kewajiban lembaga dalam menyediakan informasi yang akurat dan terbuka. SPBE (Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik) sebagai kerangka digitalisasi tata kelola pemerintahan yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, dan akuntabilitas layanan publik. Teknik penulisan berita, yaitu menempatkan inti berita pada paragraf awal, dilanjutkan penjelasan detail, penentuan objek dan subjek berita, serta penyertaan data pendukung agar informasi yang disampaikan kredibel dan mudah dipahami pembaca. Penyampaian materi berlangsung interaktif dan memberikan pemahaman mendalam bagi peserta mengenai standar etika dan teknik jurnalistik yang baik. Sesi kedua diisi oleh Ni Putu Witari, Wartawan Denpost/Kelompok Media Bali Post sekaligus pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Jembrana. Dalam paparannya, beliau menyampaikan: Teknik Penulisan Berita dan Dokumentasi Peserta dibekali cara menulis berita yang efektif, termasuk pemilihan angle berita, pengumpulan data, penyusunan struktur tulisan, serta pentingnya dokumentasi visual sebagai bagian dari publikasi. Kerja Sama dengan Media Beliau menekankan pentingnya hubungan baik antara KPU dan insan pers dalam menjaga kualitas informasi publik. Kerja sama tersebut diharapkan mampu memperkuat penyebaran berita kepemiluan secara luas, berimbang, dan kredibel. Penulisan Judul, Isi, dan Penutup Berita Peserta diperkenalkan teknik memilih judul yang menarik namun tetap faktual, penyusunan isi berita yang komprehensif, serta pembuatan penutup berita yang memberikan informasi lengkap bagi pembaca. Kegiatan Bimtek ditutup dengan sambutan kembali oleh I Dewa Putu Gede Oka selaku Ketua Divisi Parmas dan SDM. Dalam penutupnya, beliau menyampaikan apresiasi kepada para narasumber dan seluruh peserta yang telah mengikuti kegiatan dengan aktif. Beliau berharap kompetensi yang diperoleh dapat diterapkan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, sehingga kualitas publikasi dan pelayanan informasi di KPU Jembrana semakin meningkat.


Selengkapnya
22

KPU Jembrana Hadiri Rapat Paripurna IV DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan I Tahun Sidang 2025/2026

Jembrana — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jembrana menghadiri Rapat Paripurna IV Masa Persidangan I Tahun Sidang 2025/2026 yang diselenggarakan oleh DPRD Kabupaten Jembrana. Kehadiran KPU Jembrana pada agenda penting tersebut diwakili oleh Anggota KPU Kabupaten Jembrana, Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, I Putu Indrabayu. Partisipasi KPU Jembrana dalam rapat paripurna ini merupakan bentuk komitmen lembaga dalam menjalin koordinasi dan komunikasi berkelanjutan dengan pemerintah daerah dan legislatif. Kehadiran KPU juga menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi terkait pelaksanaan program kepemiluan, pembaruan data kependudukan, serta penguatan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi. KPU Kabupaten Jembrana mengapresiasi ruang kolaborasi yang terus terjalin dengan DPRD Kabupaten Jembrana dan berharap kemitraan strategis ini dapat mendukung terselenggaranya pemilu dan pemilihan yang semakin berkualitas, transparan, dan berintegritas.


Selengkapnya
14

KPU Jembrana Laksanakan Coktas Data Rekomendasi Penerusan Hasil Pengawasan Bawaslu Kabupaten Jembrana

Jembrana — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jembrana melaksanakan kegiatan Coklit dan Tindak Lanjut Status (Coktas) terhadap data rekomendasi penerusan hasil pengawasan yang disampaikan oleh Bawaslu Kabupaten Jembrana. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya memastikan akurasi dan validitas data pemilih serta menindaklanjuti setiap temuan pengawasan sesuai ketentuan yang berlaku. Pelaksanaan Coktas dipimpin oleh Anggota KPU Kabupaten Jembrana, Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, I Putu Indrabayu, yang turut didampingi oleh staf KPU Jembrana. Kegiatan ini juga melibatkan langsung jajaran Bawaslu Kabupaten Jembrana sebagai bentuk koordinasi dan sinergi antarlembaga dalam menjaga integritas daftar pemilih. Melalui kegiatan ini, KPU Jembrana memastikan bahwa setiap rekomendasi pengawasan ditindaklanjuti secara cermat, mulai dari verifikasi lapangan hingga pembaruan data sesuai prosedur. Langkah ini merupakan bagian penting dalam menjaga kualitas penyusunan daftar pemilih serta memastikan hak pilih masyarakat terakomodasi dengan baik. KPU Kabupaten Jembrana berkomitmen melaksanakan pembaruan data pemilih secara berkelanjutan, akurat, dan akuntabel melalui kerja sama erat bersama Bawaslu dan seluruh pemangku kepentingan terkait.


Selengkapnya
20

KPU Jembrana Hadiri Bimbingan Teknis Tata Cara dan Prosedur PAW Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota se-Bali

Denpasar — KPU Kabupaten Jembrana menghadiri Kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Tata Cara dan Prosedur Penggantian Antarwaktu (PAW) Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota se-Bali yang diselenggarakan di Ruang Rapat Lantai 2 KPU Provinsi Bali. Dalam kegiatan ini, KPU Jembrana diwakili oleh Ketua KPU Kabupaten Jembrana, I Ketut Adi Sanjaya, yang turut didampingi oleh staf sekretariat KPU Jembrana. Bimtek ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada jajaran KPU Kabupaten/Kota terkait mekanisme, dasar hukum, hingga prosedur teknis dalam pelaksanaan PAW anggota legislatif di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Dengan pemahaman yang selaras dan terstandar, diharapkan proses PAW dapat berjalan sesuai regulasi, transparan, dan akuntabel. Kegiatan ini juga menjadi ruang koordinasi sekaligus penguatan kapasitas penyelenggara agar pelaksanaan tugas kelembagaan di bidang keanggotaan DPRD dapat terlaksana dengan baik dan tepat waktu. KPU Jembrana berkomitmen terus meningkatkan kompetensi jajaran penyelenggara demi mendukung penyelenggaraan pemerintahan daerah yang stabil serta menjaga kualitas demokrasi di tingkat lokal.


Selengkapnya
21

KPU Jembrana Gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih Melalui Podcast Bersama Anggota DKPP RI

Jembrana — KPU Kabupaten Jembrana kembali melakukan inovasi dalam penyebaran informasi kepemiluan dengan melaksanakan Sosialisasi Pendidikan Pemilih melalui sarana podcast, yang disiarkan langsung melalui kanal YouTube resmi KPU Kabupaten Jembrana. Podcast ini dipandu oleh moderator Gus Surya, dengan menghadirkan narasumber utama Anggota Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI Periode 2022–2027, sekaligus putra asli Jembrana, Dr. I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi, S.T., S.H., M.Si. Mengusung tema “Pendidikan Pemilih demi Terwujudnya Pemilu/Pemilihan yang Berintegritas” podcast ini bertujuan meningkatkan literasi kepemiluan masyarakat serta memperkuat pemahaman tentang pentingnya integritas dalam setiap tahapan pemilu dan pemilihan. Melalui dialog yang informatif dan komunikatif, narasumber memaparkan berbagai aspek krusial terkait tanggung jawab pemilih, pentingnya partisipasi sadar, serta peran nilai etika dalam menjaga kualitas demokrasi. Kehadiran Dr. Raka Sandi sebagai figur nasional sekaligus tokoh daerah memberikan nilai tambah tersendiri, menghadirkan perspektif mendalam tentang penyelenggaraan pemilu yang bermartabat dan akuntabel. KPU Jembrana berharap, melalui media podcast yang mudah diakses publik, pesan-pesan pendidikan pemilih dapat tersampaikan secara lebih luas dan efektif, sehingga mendorong terwujudnya pemilu dan pemilihan yang berintegritas di Kabupaten Jembrana dan Indonesia pada umumnya.


Selengkapnya